Liga Spanyol

Atletico Madrid Makin Nyaman Duduk di Puncak Klasemen

CBN.com.- Atletico Madrid semakin nyaman duduk di puncak klasemen Liga Spanyol setelah sukses memetik poin penuh dari markas Real Socieada, Rabu (23/12/2020) dini hawi WIB. Partai Real Sociedad vs Atletico berakhir dengan skor 0-2.

Menyandang status tim tuan rumah, Real Sociedad langsung mengambil inisiatif serangan. Los Rojiblancos tak hanya diam dan mampu beberapa kali menebar ancaman melalui serangan balik.

Peluang besar pertama menjadi milik Real Sociedad pada menit ke-21 melalui sundulan Mikel Merino dari jarak dekat. Namun, usahanya masih belum menemui sasaran.

Memasuki 15 menit akhir paruh pertama, giliran Atletico yang balik menekan lini belakang Real Sociedad. Akan tetapi, mereka juga kesulitan menciptakan peluang berarti dan skor 0-0 tak berubah hingga turun minum.

Pada babak kedua, Atletico kembali mengambil inisiatif serangan. Hasilnya, Mario Hermoso berhasil membuat tim tamu mencuri keunggulan setelah menanduk umpan kiriman Yannick Carrasco pada menit ke-49.

Selepas gol Hermoso, Real Sociedad balik mengancam. Namun, mereka kesulitan menciptakan peluang berarti karena para pemain belakang Atletico bermain rapat dan disiplin.

Asyik menyerang, gawang Alex Remiro malah kembali kejebolan pada menit ke-74. Kali ini, giliran sepakan keras Marcos Llorente dari luar kotak penalti yang berhasil menggetarkan gawang La Real.

Pada menit ke-83, Real Sociedad nyaris menyamakan kedudukan. Namun, sepakan bebas Martin Merquelanz dari luar kotak penalti masih bisa diamankan dengan baik oleh Jan Oblak.

Skor 0-2 tak berubah hingga wasit membubarkan pertadingan. Kemenangan ini membuat Atletico kini memiliki koleksi 32 poin dan menjauh dari kejaran Real Madrid di tabel klasemen Liga Spanyol.

Ikuti kami di #citrabandungnews.com….

Diterbitkan oleh pendicitrawarga

Hobi nulis apa saja.***

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai