DATA & FAKTA LIGA 1 PEKAN ke-28:  4 Tim Menang,   4 Tim Mandul, 1 Laga Ditunda

Ilustrasi bola. (kolase/bolayes.news)
_________________

BOLAyes.news – Pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/2025 yang dimulai Kamis (10/4) – Minggu (13/4)  telah berakhir, usai digelar sebanyak delapan pertandingan.

Adapun hasil laga di pekan ke-28 sebagai berikut.

4 tim menang

Di pekan ke-28  BRI Liga 1 2024/2025  ada 4 tim yang menang dan sekaligus ada 4 tim pula yang mengalami kekalahan.

Pertama, tim yang menang di pekan ke-28 adalah PSM Makassar saat menjamu Semen Padang dengan skor akhir 2-0.

Kedua, PSBS Biak ketika menjamu PSS Sleman dengan skor akhir 2-1.

Selanjutnya yang ketiga  Malut United ketika dijamu Persis Solo dengan skor akhir 3-1.

Dan yang keempat Persita Tangerang ketika menjamu Barito Putera dengan skor akhir 2-1.

Tiga tim menang kandang

Ada 3 tim yang menang kandang di pekan ke-28, yaitu pertama PSM ketika menjamu Semen Padang (2-0).

Kedua, PSBS Biak saat menjamu PSS Sleman (2-1).

Dan yang ketiga tim menang di kandang yaitu Persita saat menjamu Barito Putera dengan skor 2-1.

Satu tim menang tandang

Ada satu  tim yang  meraih kemenangan saat laga tandang di pekan ke-28,  yaitu Malut United saat dijamu Persis Solo dengan skor akhir 3-1.

Dua tim menang beruntun

Ada dua  tim di pekan ke-28 yang  menang beruntun dengan pekan sebelumnya, yaitu Malut United (2 kali) dan PSBS Biak (3 kali).

Tiga laga berakhir seri

Di pekan ke-28 ini ada tiga laga yang berakhir dengan skor imbang atau seri, yaitu pertama ketika saling berhadapan antara Bali United vs Dewa Uited dengan skor akhir 0-0.

Kemudian yang kedua laga antara PSIS vs Persik dengan skor akhir  0-0 juga.

Dan yang ketiga laga antara Persija kontra Persebaya dengan skor akhir 1-1.

Tiga tim  kalah beruntun

Ada tiga tim di pekan ke-28 ini yang  mengalami kekalahan beruntun dari pekan sebelumnya.

Tim tersebut adalah Barito Putera yang mengalami kekalahan beruntun  2 kali sejak pekan ke-27.

Kedua PSS Sleman dua kali, dan ketiga Semen Padang tiga kali kalah beruntun.

***************
***************

INFO KARYA

Ini novel yang luar biasa untukmu: “Aku Ditelantarkan Anak-anakku” 🌟🌟🌟🌟🌟

Ayo, periksa sekarang di:

https://www.fizzo.org/page/share/

***************
***************

Aneka BARANG PENTING yang mungkin Anda butuhkan,  klik tautan aman di bawah ini

Lihat showcase Bah Arga. https://vt.tiktok.com/ZS6fwvBNG/?page=Mall

***************
***************

Lima tim mandul

Di pekan ke-28,   ada lima tim yang benar-benar nahas tak bisa mencetak gol sebiji pun alias mandul.

Tim tersebut, yaitu Semen Padang ketika dikalahkan PSM (0-2).

Kedua dan ketiga Bali United dan Dewa United  ketika keduanya bentrok dengan megakhir laga dengan skor akhir 0-0.

Sedangkan keempat dan kelima tim yang mandul adalah PSIS Semarang dan Persik Kediri usai keduanya saling berhadaan dengan skor akhir 0-0.

Satu laga ditunda

Satu laga yakni Arema FC melawan Madura United FC ditunda ke Kamis (24/4), untuk memberi kesempatan kepada Madura United yang bertanding di AFC Challenge League belum lama ini.

(fen) **
_____________________

Diterbitkan oleh pendicitrawarga

Hobi nulis apa saja.***

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai